Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Turelinggampo,Saksi Bisu Sejarah Masuknya Islam Di Kecamatan Wawo

KM. LENGGE WAWO,- Disebuah desa dikecamatan Wawo tepatnya di dusun Ronamasa Rt. 16 Rw.03 desa Kambilo berdiri sebuah masjid yang oleh masyarakat setempat diberi nama masjid Babussalam Kambilo.

Lengge Filosofi Hidup, Bukan Simbolitas

KM. LENGGE WAWO,- Sebuah pepatah kuno mengatakan ‘’sebuah gua apabila memiliki pintu kayu,tidak lagi disebut gua tetapi sebuah rumah”

Sagele, Budaya Yang Terlupakan...

KM.Lengge Wawo,- dulu, beberapa tahun silam, ketika musim musim bercocok tanam seperti saat ini adalah suatu yang paling menyenangkan bagi masyarakat kecamatan wawo khususnya yang bermukim di Desa Maria

Tradisi Hanta Uma, Kedepankan Kepentingan Bersama

KM LENGGE WAWO,- Masyarakat Kecamatan Wawo adalah masyarakat yang kental dengan kehidupan gotong royong dalam kehidupan sosial bermasyarakat.

Oi Kananga, Daya Tarik Tersendiri Di Desa Kombo

KM. LENGGE WAWO,- Apabila anda berkunjung ke Kecamatan Wawo,Khususnya di Desa Kombo, salah satu desa yang berada diujung timur kecamatan Wawo ada sebuah daya tarik tersendiri yang pantas direkomendasikan menjadi tempat untuk sejenak melepaskan beban rutinitas, Oi Kananga.

Jumat, 31 Oktober 2014

Debit Mata Air Oi Wobo Mulai Memprihatinkan

 
KM LENGGE WAWO,- Sejumlah masyarakat kecamatan Wawo mulai resah dengan berkurangnya debit mata air Oi Wobo yang digunakan oleh PDAM untuk distribusikan ke masyarakat di 5 desa yang berada di kecamatan Wawo. Berkurangnya debit mata air ini sudah terjadi sejak tahun 2010 lalu walaupun musim hujan juga tetap berkurang. Padahal keberadaan mata air oi wobo yang ada sejak ratusan tahun yang lalu ini dipergunakan oleh PDAM Kabupaten Bima untuk keperluan rumah tangga dan sebagian untuk kolam renang.

REVOLUSI MENTAL Generasi Kini dalam Ikrar Sumpah Pemuda

KM LENGGE WAWO,- Sebenarnya tulisan ini hanya mengingatkan kita semua akan pentingnya mengingat sebuah catatan perjalanan sebuah tonggak sejarah yang terlewati. Tanpa peristiwa dan poses pergerakan anak-anak muda di masa itu, negara dan peran kita pemuda di saat ini tidak akan seperti sekarang ini. Degradasi moral pemuda-pemudi saat ini sudah terlampui dari rel perjuangan pemuda masa perjuangan. 

Kamis, 30 Oktober 2014

Larangan Siswa Bersepeda Motor Di SMPN 1 Wawo Di Apresiasi Positif

KM. LENGGE WAWO.- Peraturan larangan menggunakan kendaraan bermotor untuk siswa di SMPN 1 Wawo ini dikeluarkan oleh pihak sekolah tepat hari senin,27 oktober 2014 dan diumumkan oleh Mulyadin,S.Pd,M.Pd selaku kepala sekolah SMPN 1 Wawo ketika upacara bendera di lapangan SMPN 1 Wawo.

Peraturan larangan ini tidak berlaku untuk semua siswa SMPN 1 Wawo,akan tetapi hanya untuk

Rabu, 29 Oktober 2014

Bantuan Upaya Tingkatkan Kinerja KM


KM LENGGE WAWO,- Setelah penyerahan secara simbolis bantuan laptop untuk Kampung Media oleh Bupati Bima saat pencanangan bulan bakti gotong royong tingkat kabupaten Bima di desa Panda kecamatan Palibelon awal bulan September lalu, akhirnya hari Rabu (29/10) Kepala Dinas Perhubungan , Komunikasi dan Infomasi (Dishubkominfo), Junaidin HI menyerahkan 7 unit laptop kepada 7 Kampung Media di kantor Dishubkominfo.

Catatan Awal Tahun Baru 1436 Hijriyah

KM LENGGE WAWO,- Tanpa di sadari kita telah di penghujung tahun 1435 Hiriyah dan memasuki awal tahun baru 1436 Hijriyah, pada tanggal 25 Oktober 2014 yang lalu. Telah banyak kisah yang kita ukir bersama berjalannya waktu. Segalanya ditahun kemarin telah usai kita tutup dan membuka lembaran baru. Waktu tidak akan bisa kembali, waktu tidak akan bisa diputar kembali, kita tatap kedepan kita susun rencana kedepan. Waktu yang telah berlalu hanya sebuah pelajaran bagi kita agar bisa menjadi guru menghadapi tantangan didepan mata kita.

Wirausaha, Melatih Pemuda Penggaguran

 
KM LENGGE WAWO,- Berwirausaha adalah pilihan yang dikesampingkan bagi sebagian remaja dan anak muda usai menyelesaikan study di bangku kuliah atau tamat dari bangku Sekolah menengah Atas. Mengabdi menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) merupakan cita-cita yang selalu dikejar oleh para pelajar dan mahasiswa, karena mereka pikir pekerjaan inilah yang mampu mensejahterahkan kehidupan mereka kedepan. Hal ini juga diakibatkan oleh kurangnya lapangan pekerjaan seperti di daerah lain.

Rabu, 22 Oktober 2014

Berita Kampung Media, Di Kunjungi Bupati

 
KM LENGGE WAWO,- Nasrudin warga Dusun Temba Mbojo Desa Maria Kecamatan Wawo yang menderita lumpuh akibat kena kayu dan sudah sepuluh bulan terbaring ditempat tidur, akibat tertimpa pohon besar di areal perkebunan jagung miliknya yang berlokasi di Desa Mama Kecamatan Empang Kabupaten Sumbawa Besar, 10 Desember 2013 lalu. Bupati Bima akhirnya melihat lansung kondisi Nasrudin. Bupati Bima mendapat informasi dari pemberitaan Kampung Media, media massa lokal dan pemerintah kecamatan Wawo beberapa minggu lalu. 

Regu Lomba TUB di Kecamatan Wawo Dinilai

KM LENGGE WAWO,- Peserta Lomba Tata Upacara Bendera (TUB) tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) kecamatan Wawo dinilai oleh tim penilai tingkat Kabupaten Bima, di halaman SMA 1 Wawo, Selasa (21/10). Lomba TUB adalah adalah program tahunan Dinas Dikpora Kabupaten Bima untuk menanamkan nilai dasar kedisiplinan bagi siswa-siswi Sekolah agar mampu melaksanaan upacara bendera hari senin.

Senin, 20 Oktober 2014

Upacara Hardiknas Kec. Wawo Dalam Foto


KM. LENGGE WAWO.- Upacara peringatan hardiknas yang di adakan di lapangan umum wawo yang berlangsung beberapa bulan yang lalu. Berikut beberapa moment Upacara yang kami abadikan dalam beberapa foto.

Kegiatan Pendampingan Pelaksanaan Kurikulum 2013 Kembali Digelar

KM. LENGGE WAWO.- Dalam agenda Kegiatan pendampingan pelaksanaan kurikulum 2013 klaster SMP kabupaten Bima,IN 2 kembali digelar hari sabtu, 18 oktober 2014 berlokasi di SMPN 1 Sape. Setelah sebelumnya IN 1 juga berlangsung di SMPN 1 Sape dan ON 2 nya berlangsung di sekolah yang ditentukan oleh masing masing klaster.

Sabtu, 18 Oktober 2014

PDGI Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gigi Gratis.

 
KM LENGGE WAWO,- Menyambut bulan Kesehatan  Gigi Nasional Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) yang berada di cabang Bima-Dompu menggelar kegiatan penyuluhan, pemeriksaan dan pengobatan kesehatan gigi secara gratis pada hari Sabtu ( 18/10) di lengge Nae Kecamatan Wawo. Kegiatan dengan tema “ Gerakan Nasional Bebas Karier Anak Usia Dibawah 12 Tahun” . Pemeriksaan kesehatan gigi secara gratis kepada 1000 anak dibawah 12 tahun  yang ada di sekolah kecamatan Wawo. 

Pengurus PGRI Masa Bhakti 2014 – 2019 Dilantik

KM LENGGE WAWO,- Pengurus PGRI Kecamatan Wawo masa Bhakti 2014 – 2019 dilantik oleh Ketua PGRI Kabupaten Bima Syafiulah, M.Pd. Pelantikan dan pengukuhan  berlangsung di halaman SMPN 1 Wawo, Sabtu ( 18/10). Pelantikan dihadiri Bupati Bima, para Assisten, Staf Ahli, camat Wawo, Ketua Dewan Pendidikan, kepala Dinas Dikpora Kabupaten Bima beserta jajaranya beserta peserta Konferensi PGRI XXI tingkat kecamatan Wawo.

Bupati Serahkan Buku Perbup Nomor 21 tahun 2014

KM LENGGE WAWO,- Pada momentum peluncuran Buku Perbup Nomor 21 tahun 2014 tentang pelayanan publik, Bupati Bima Drs. H.Syafrudin HM.Nur.M.Pd  juga menyerahkan secara simbolis Buku Perbup Nomor  21 tahun 2014  dan diterima oleh camat Wawo Syafrudin Daud, S.sos, Kepala UPT.Dikpora Kecamatan Wawo Alimudin S.Pd. M.Pd, Kepala UPT Puskesmas Wawo Masturudin, S.KM, Biro Bima Expres H.Nasir, Komunitas Lengge Wawo Edy Irfan, Perwakilan BPD Kec. Wawo A. Bakar, Kades Maria Nurdin M.Saleh.

Perbup Tingkatkan Pelayanan Publik


 
KM LENGGE WAWO,- Pelayanan publik merupakan salah satu Esensi Desentralisasi yang harus terus dikelola secara baik dalam rangka meningkatkan kepuasan masyarakat. Oleh karena itu dengan dilakukanya peluncuran Perbup nomor 21 tahun 2014 Terkait dengan penyelenggaran pelayananpublik yang digelar ini menjadikan momentum kebangkitan pelayanan publik di Kabupaten Bima shingga kedepanya dapat berkomitmen tinggi dalam mewujudkan pelayanan prima di Kabupaten Bima.

Desa Maria Utara Kunjungan Awal BBGRM


 
KM LENGGE WAWO,- Safari BBGRM tingkat Kabupaen Bima pada hari Jum’at ( 17/10) Bupati Bima Drs. H.Syafrudin HM.Nur.M.Pd bersama rombongan kembali dilaksanakan yang mana kegiatan BBGRM yang dilakukan ini dalam rangka mengajak warga masyarakat kecamatan Wawo agar bersama – sama melaksanakan kembali budaya gotong royong ini, sehingga dengan dilaksanakanya kembali kegiatan gotong royong ini dalam rangka melaksanakan kegiatan yang dilaksanakan di desa maupun di kecamatan wawo seperti yang dilaksanakan ini.

Tahun 2014 Pagu APBD Untuk Wawo 18,9 Miliar


 
KM LENGGE WAWO,- Bupati Bima Drs. H.Syafrudin HM.Nur.M.Pd bersama para Assisten, Staf Ahli, sekwan DPRD Kab. Bima,  Ketua TP.PKK Kabupaten Bima, camat Wawo beserta unsur Muspika usai melakukan kegiatan BBGRM di Kecamatan Wawo,Jum’at  ( 17/10). Kegiataan Pembukaan BBGRM di paruga Nae Kecamatan Wawo, Bupati memaparkan agenda pembangunan yang telah masuk kedalam APBD Kabupaten Bima  untuk kecamatan wawo TA. 2014 terkait dengan paket kegiatan belanja langsung APBD Kab. Bima TA. 2014 dimana  kecamatan Wawo mendapatkan pagu dana Rp. 18.905.430. 167 dengan rincian jumlah APBD Rp. 11.405.430.167  dan Jumlah APBN Rp. 7.500.000.000.

Kamis, 16 Oktober 2014

Arti dan Susunan Tata Upacara Bendera

KM.LENGGE WAWO,- Upacara bendera adalah suatu kewajiban rutin yang biasa dilakukan, dan memiliki tujuan dan makna, berikut adalah hal hal yang berkaitan dengan susunan tata upacara bendera yang disusun oleh Muhammad Ramadhan,S.Pd, salah satu pembina upacara bendera di SMPN 1 Wawo yang juga di olah dari pengalaman dan berbagai sumber.

Pesan buya hamka


Takut gagal adalah gagal sejati, takut mati adalah mati sebelum mati, hidup itu ialah gerak, dan gerak itu ialah berjalan terus, jatuh, naik, jatuh dan naik lagi.

Pelayanan Gender tidak Ada Perbedaan

KM LENGGE WAWO,- Peserta pelatihan Analisa dan Advokasi Kebijakan Pelayanan Pendidikan dan Kesehatan yang adil bagi Gender yang di selenggarakan oleh Australia Indonesia Partnership For Decentralisation (AIPD) di Hotel Mutmainah selama 5 hari yang berlangsung Selasa (14/10) hingga Sabtu (8/10) melakukan menggalian informasi terkait pelayanan public terutama gender, di dua tempat yaitu bidang kesehatan di UPT Pusat Kesehatan Masyarakat kecamatan Palibelo dan di bidang pendidikan di SDN Panda Kabupaten Bima.

Selasa, 14 Oktober 2014

Pemerintah Harus Menghasilkan Kebijakan Bagi Gender

 
KM LENGGE WAWO,– AIPD (Asutralia Indonesia Partnership For Decentralisation) menggelar seminar pelatihan analisa dan advokasi kebijakan pelayanan pendidikan dan kesehatan yang adil bagi gender, di aula hotel mutmainah, Selasa (14/10). Pelatihan menghadirkan CC, journalis, dan KM yang ada di wilayah kerja AIPD Bima.

Minggu, 12 Oktober 2014

BAITUL MAKMUR YANG SELALU MAKMUR


KM. LENGGE WAWO,-Matahari tengah memasuki peraduan setelah seharian berkelana mengitari jagat raya. Sepasang tekukur tampak menghiasi langit biru yang mulai redup menuju sebuah bukit hijau. Mungkin mereka sedang dalam perjalanan pulang ke sarang. Tidak lama kemudian terdengar suara muadzin bersahutan memecah angkasa, menyeru

Rusyadin,Berawal Dari Ikut Ikutan Sampai Menjadi Pengrajin akik

KM. LENGGE WAWO.- Berawal hanya hobi memakai asesoris karena melihat kebiasaan orang tuanya mengenakan cincin batu akik, tetapi kemudian menjadi ladang bisnis. Inilah barangkali yang dialami oleh Rusyadin (32), yang biasa dipanggil Din warga dusun Sanolo desa Maria Kecamatan Wawo Kabupaten Bima ini.

Kamis, 09 Oktober 2014

Tips Tips Menghadapi Temperatur Dan Cuaca Panas


KM. LENGGE WAWO.- Saat ini, kita tentu gerah dengan temperatur udara yang naik sejak sepekan terakhir. Inilah hari-hari yang panas, seolah-olah matahari sejengkal di atas kepala, atau di bawah tempat kita berpijak seakan ada neraka. Ditambah tiupan angin kering yang menerbangkan debu di sekitarnya

Berburu Naga Menjadi Agenda Rutin Beberapa Pemuda Maria

KM. LENGGE WAWO,- Wawo adalah sebuah kecamatan yang kalau dilihat dari segi geografisnya adalah tergolong dalam kategori lengkap. Dari daerah daerah berbatuan, daerah rawa dan persawahan bahkan daerah bertanah datar ada dikecamatan Wawo.

Minggu, 05 Oktober 2014

Kecamatan Wawo, 109 Hewan Kurban

KM LENGGE WAWO,- Masyarakat Kecamatan Wawo Untuk Idul Adha 1435 Hijriyah melakukan pemotongan hewan kurban sebanyak 109 terdiri dari 34 Sapi dan 75 Kambing. Dibanding tahun 2013 yang lalu angka ini menurun 

Camat Wawo Imam Sholat Idul Adha 1435 Hijriyah

 
KM LENGGE WAWO,- Ratusan Masyarakat Kecamatan Wawo melaksanakan sholat Idul Adha 1435 Hijriyah di lapangan Umum Wawo, Minggu (05/10). Dalam Pelaksanaan Sholat Idul Adha ini yang bertindak sebagai Imam ialah Camat Wawo, Syafruddin Daud, S. Sos,  dan yang membawakan Khutbah Idul adha Drs.Mustamin Arrahman yang merupakan  Imam mesjid Besar Nurul Huda Kecamatan Wawo. 

Sabtu, 04 Oktober 2014

PHBI Wawo Siapkan Lapangan Untuk Sholat Idul Adha


KM LENGGE WAWO,- Panitia Hari Besar Islam kecamatan Wawo melakukan kerja gotong royong mempersiapkan lapangan umum untuk sholat hari raya Idul Adha 1435 Hijriyah/2014 Masehi yang ditetapkan oelh pemerintah pada hari Minggu tanggal 5 Oktober tahun 2014.

Jumat, 03 Oktober 2014

Pembina Pramuka Akan diberi Tunjangan Sertifikasi

 
KM LENGGE WAWO,- Sejak diberlakukan Kurikulum tahun 2013, kegiatan ektrakurikuler Pramuka menjadi kegiatan yang wajib bagi sekolah dari tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), hingga Sekolah Menengah Atas (SMA), baik sekolah swasta maupun negeri dibawah naungan Kementrian Pendidikan dan Kementrian Agama harus memiliki Pembina Pramuka di sekolah Masing-masing. 

Latihan TUB Siswa Harus Naik Pagar

 
KM LENGGE WAWO,- Keberadaan gedung serbaguna Lengge Nae kecamatan Wawo diprotes oleh pelatih lomba tata upacara bendera (TUB) tingkat SD, pasalnya beberapa kali saat sore hari mereka ingin melakukan latihan TUB, kesulitan memasuki area Lengge Nae, karena digembok.

Kurang 24 Jam, Sertifikasi Kembali ke Negara

 
KM LENGGE WAWO,- Pengawas / Penilik TK/SD UPT Dikpora kecamatan Wawo melakukan supervisi di seluruh sekolah yang berada dikecamatan Wawo, hal ini dilakukan terkait adanya tim inspektorat Kabuapten Bima dan Badan Pengawas Keuangan (BPK) yang akan melakukan pemeriksaan terkait dengan tunjangan sertifikasi guru.

Rabu, 01 Oktober 2014

Kantor Dukcapil di Padati Pencari Kerja

KM LENGGE WAWO,-Sepekan terakhir ini Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil kabuapten Bima, terlihat di padati puluhan dan bahkan ratusan masyarakat dari berbagai kecamatan untuk mengurus administrasi legalisir Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), Akte Kelahiran.

KM Kabupaten Bima Silaturahmi dengan Kasi Penyiaran dan Kemitraan Media

 KM LENGGE WAWO,- Kampung Media Kabupaten Bima mendatangi Dinas Perhubungan dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Bima untuk membicarakan agenda persiapan Jambore Kampung Media dan perkenalan dengan  Kepala Seksi Penyiaran dan Kemitraan Media yang baru menggantikan Muhaymin, SH yang di promosikan di Kepala bidang (Kabid) di Dinas Kehutanan Kabupaten Bima.

PLIK Wawo Tak Berfungsi, Disesalkan Pelamar CPNS

 KM LENGGE WAWO,- Sejumlah masyarakat kecamatan Wawo, terutama pelamar CPNS yang ingin Pendaftar secara Online di internet mengeluhkan tentang keberadaan Pusat Layanan Internet Kecamatan (PLIK) Kecamatan Wawo yang hingga kini tidak maksimal beroperasi dan bahkan tidak berfungsi samasekali hanya dijadikan barang pajangan saja. 

Koordinasi Rutin, Segala Masalah Cepat Teratasi

KM LENGGE WAWO,- Unit Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (UPT Dinas Dikpora) Kecamatan Wawo sebulan terakhir rutin melasana koordinasi untuk mamantapkan persiapan berbagai agenda persiapan lomba TUB, Pramuka, BBGR, Konfrensi PGRI, dan menerepan Kurikulum 2013 di sekolah, hal ini karena beberapa kali agenda tersebut di undur pelaksanaannya terkait dengan agenda penerintah Kabupaten Bima.