Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Rabu, 16 Desember 2015

Hj. Erica Zainul Majdi Kunjungi Kecamatan Wawo


KM LENGGE,- Dalam rangka sosialisasi sosialisasi Keluarga berencana dan PKK  Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi NTB Hj. Erica Zainul Majdi beserta rombongan, Senin (14/12) melakukan kunjungan kerja di  kabupaten Bima yang dipusatkan di Desa Pesa kecamatan Wawo. Kunjungan ini dirangkaikan dengan Penilaian Lomba dalam rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke – 44 tingkat Kabupaten Bima.


Hj. Erica yang didampingi Ketua BKOW Provinsi NTB dan Sekretaris Tim PKK Provinsi NTB  disambut oleh Ketua TP. PKK Kabupaten Bima Hj. Sri Winarni H.M.Taufik, HAK  dan Camat dan MUSPIKA kecamatan Wawo di aula kantor camat setempat dan selanjutnya Desa Pesa.

Saat menyampaikn sambutannya Hj. Erica  mengatakan, “roadshow dimaksudkan untuk memberikan pemahaman kepada seluruh masyarakat akan pentingya hidup keluarga Berencana”. Menurutnya, KB akan meningkatkan kesejahteraan ibu, anak untuk  mewujudkan Norma Keluarga Kecil Bahagia Sejahtera (NKKBS) yang menjadi dasar terwujudnya masyarakat yang sejahtera dengan mengendalikan kelahiran sekaligus menjamin terkendalinya pertambahan penduduk.

“Pasangan suami istri agar dapat melaksanakan hidup keluarga berencana guna mewujudkan  Norma Keluarga Kecil Bahagia Sejahtera sekaligus terwujudnya masyarakat yang sejahtera”. ujar Hj. Erica.

Pj Bupati Bima yang diwakili kepala BPPKB Drs. H. Arifudin dalam sambutannya mengatakan,“pelaksanaan bidang kependudukan, KB dan Pembangunan Keluarga  di Kabupaten Bima Tahun 201masih memiliki tantangan yang cukup berat, yang harus kita antisipasi dengan seksama melalui kemitraan.

Sejumlah tantangan dalam kaitannya penggarapan Program 2016 antara lain penurunan angka kelahiran total (TFR),angka kebutuhan masyarakat untuk ber-KB yang tidak terpenuhi (unmeet need) dan masih rendahnya penggunaan metode Kontrasepsi JangkaPanjang (MKJP).

Dalam capaian dan target yang telah ditetapkan, maka diperlukan upaya strategis yaitu melakukan telaah dan evaluasi pencapaian program dan indentifikasi masalah yang dihadapi dalam pelaksanaan program Kependudukan, KB dan Pembangunan Keluarga  di masing-masing kecamatan”. Kata H.Arifudin.


Hj.Erica Zainul Majdi juga menyerahkan bantuan berupa seperangkat alat KB serta penyerahan sembako keapda 50 orang kaum dhuafa yang berasal dari kecamatan Wawo. (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar