Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Jumat, 12 Agustus 2016

Bupati dan Wakil Bupati Pantau Pilkades Serentak


KM LENGGE,- Meski Kabupaten Bima diguyur hujan, masyarakat pada 57 desa yang pada tahun 2016 ini melaksanakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tetap antusias menuju Tempat Pemungutan Suara (TPS) di masing-masing desa. 


        
Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri dan Wakil Bupati Drs. Dahlan M. Noer yang didampingi Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Drs. Abdul Wahab dan Kepala BPMDes Kabupaten Bima Abdul Wahab Usman, SH, M.Si, Camat Palibelo Drs, Zainudin dan beberapa pejabat terkait Sabtu (16/7) mengawali pemantauan pesta demokrasi ini di Desa Tonggorisa dan Teke kecamatan Palibelo.
          
Rombongan kemudian bertolak desa Nata melewati desa Nisa kecamatan Woha menuju Desa Sanolo kecamatan Bolo. Dari Bolo, rombongan melakukan pemantauan pada Pilkades di Desa Monggo kecamatan Madapangga.
           
Dari hasil pantauan, pada jam 10.00 wita, panitia Pilkades di 3 desa yaitu  Tonggorisa, Teke desa Nata tengah memanggil nama pemilih untuk dilakukan pencocokan dengan data pemilih yang ada pada panitia.
          
Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Bima yang juga ketua panitia pelaksana tingkat kabupaten mengatakan,  "berdasarkan hasil pantauan dengan Bupati dan Wakil Bupati tidak ditemukan adanya persoalan yang berarti dan semua tahapan pencoblosan berjalan dengan aman, lancar dan tertib. 
      
Mudah-mudahan kondisi aman tersebut berlangsung sampai dengan selesainya tahapan proses Pilkades hingga pada saat pelantikan yang akan berlangsung pada akhir Juli mendatang". Kata Wahab.
            
Kepala BPMDes Kabupaten Bima melalui  Kepala Bidang Pemerintahan Desa BPMdes Dra. Mardiana menjelaskan,  "tahapan pencoblosan dimulai jam 08.00 wita dan berakhir jam 13.00 Wita, namun bila pada TPS tersebut masih ada antrian pemilih, masih dapat diperpanjang, dan selanjutnya dilakukan penghitungan suara pada Jam 14.00 WITA". Katanya.
           
Mardiana menambahkan, "hasil Pilkades ini akan dilaporkan oleh Panitia tingkat desa kepada BPD masing-masing desa. 
       

Selanjutnya ketua BPD akan mengajukan surat permohonan pengesahan kepala desa terpilih kepada Bupati paling lambat 7 hari setelah menerima laporan dari panitia. "Bila tidak ada halangan, 57 desa yang melakukan Pilkades serentak hari ini Sabtu (16/7) akan dilantik Bupati Bima pada minggu ke-4 Bulan Juli 2016. (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar