KM LENGGE,- Sebuah terobosan untuk meningkatkan kebersamaan antar penduduk desa di galakkan oleh Kepala Desa Riamau Adisan Muhsinin, kegiatan tersebut yaitu gotong royong umum awal bulan, gotong royong awal bulan di agendakan dilaksanakan setiap tanggal 1 pada tiap bulannya.
Untuk bulan maret tahun ini, tanggal 1 maret kemarin gotong royong umum awal bulan dilaksanakan dilokasi jalan dari Desa Riamau menuju Desa Maria. Kegiatan meliputi pembersihan sisa longsor dan semak semak yang menutupi jalan.
Antusiasme warga cukup tinggi, karena memang telah disepakati bahwa semua warga yang tidak berhalangan untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan Gotong royong umum awal bulan ini.
"Mudah - mudahan kegiatan ini terus berlanjut dan kebersamaan antar masyarakat terus terjalin, sesuai kesepakatan kami agendakan tiap tanggal 1 pada tiap bulannya akan dilakukan gotong royong umum di desa Riamau. (galank)
0 komentar:
Posting Komentar