Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Jumat, 02 Desember 2016

Polsek Wawo Bekuk Pelaku Curanmor


KM LENGGE,- Jajaran kepolisian sector (Polsek) Wawo berhasil menangkap pelaku pencurian motor (curanmor) bernama AD 15 tahun asal dusun Kenu desa Simpasai kecamatan Lambu bersama dengan barang bukti 1 unit sepeda motor Yamaha Vixion warna merah No. Pol B 3870 BXQ di desa Raba Dusun  Tenggo wilayah kecamatan Wawo, Jum’at (02/11) dini Hari.



Penangkapan ini berawal dari laporan masyarakat RT 10 RW 05 Dusun Maria Desa Maria Kecamatan Wawo, pada Jum'at 02 Desember 2016 sektar pukul 03.00 wita dini hari. Jajaran Polsek beserta dengan Kapolsek Wawo, IPDA Masdidin, SH menuju lokasi tempak kejadian perkara (TKP), namun pelaku berhasil melarikan diri menuju kea rah kecamatan Sape.

Setelah dilakukan pengejaran pelaku ditemukan di dusun Tenggo Desa Raba Kecamatan Wawo bersama barang bukti 1 unit sepeda motor. Melihat kedatangan Polisi pelaku melarikan diri ke arah perkampungan penduduk, aparat Polsek Wawo sempat memberikan tembakan peringatan ke udara 2 kali namun pelaku tetap melarikan diri dan masuk kearah hutan, tidak tinggal diam, aparat melakukan pengejaran dan penyisiran ke dalam hutan namun tdk menemukan pelaku.



Sekitar pukul 05.30 wita dipimpin oleh kapolsek dan anggota piket kembali menyisir perkampungan dusun Tenggo  sampai ke wilayah hutan disekitar kampung, sampai sepanjang jalan negara wilayah desa Sari kecamatan Sape. Pukul 07.40 wita anggota Polsek wawo yg dipimpin kapolsek melihat gelagat mencurigakan,  seorang anak laki-laki yg diduga pelaku curanmor yg lagi duduk di jembatan Jorato desa Sari kecamatan Sape dengan  ciri-ciri  diduga pelaku diamankan dan dilakukan interogasi, pelaku mengakui perbuatannya.

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan Jajaran Polsek Wawo  melakukan evakuasi ke kecamatan Sape untuk menghindari amukan masa di desa Maria yang telah menunggu pelaku. Pelaku dievakuasi ke Polresta Bima Kota melalui  jalur lingkar timur wilayah kecamatan Sape menuju ke kecamatan Wera, Ambalawi.

Kapolsek Wawo IPDA Masdidin, SH memaparkan bahwa, penangkapan ini berkat kerjasama dan bantuan masyarakat sehingga upaya pengejaran dan penangkapan berhasil kita lakukan. “Upaya penangkapan terjadi kejar mengejar dijalan raya, karena pelaku berupaya melarikan diri sampai pelaku melarikan diri masuk ke hutan, namun kami berhasil membekuk pelaku,” ujar Masdidin.


Masdidin menambahkan, pelaku curanmor telah diamankan selanjutnaya akan kita kembangkan apakah terkait dengan jaringan pelaku curanmor yang kerap beraksi di wilayah Kota dan Kabupaten Bima. (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar