Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Jumat, 14 Januari 2022

Bupati Minta Pejabat Tunjukkan Kinerja

 


Pengambilan sumpah jabatan menandai pelantikan 68 pejabat struktural dan fungsional lingkup pemerintah Kabupaten Bima  berdasarkan Surat Keputusan Bupati Bima nomor: 821.2/35/07.2/2022, Jumat pagi (14/01/2022) di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Bima. Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri SE yang hadir bersama Sekda Drs. H.M. Taufik HAK, M.Si, Para Staf Ahli,  Asisten, Inspektur Kabupaten Bima H. Abdul Wahab Usman, SH, M.Si dan Kepala BKD dan Diklat Kabupaten Bima  Drs. Agussalim M.Si

         

Bupati mengawali arahannya dengan menghimbau agar para pejabat yang baru saja dilantik bekerja dengan sepenuh hati dan mensyukuri amanah yang diberikan.  Amanah yg diemban hari ini harus dijaga sepenuh hati, dan diterima sebagai takdir yang terbaik dari Allah SWT. Kepada para pejabat eselon III yang dilantik, saya perlu sampaikan bahwa  tidak mudah mencari figur terbaik untuk menduduki jabatan yang saat ini ada dipundak saudara-saudara, karena itu tunjukkan kinerja sebaik mungkin dan prestasi sehingga pantas membanggakan diri dengan jabatan yang diamanahkan. Pastikan diri kita menjadi bagian yang terdepan dalam menyukseskan visi Bima RAMAH".

                    

Pada kesempatan tersebut Bupati kembali menegaskan bahwa prosesi pelantikan tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah meningkatkan kinerja. "Pelantikan dan pengukuhan pejabat jajaran Pemerintah Kabupaten Bima tersebut  untuk memenuhi kebutuhan organisasi dan kelembagaan pemerintah Kabupaten Bima. Untuk itu, setelah pelantikan agar segera melakukan rapat koordinasi dan memastikan tempat bekerja dapat menunjang kegiatan kedinasan. Pejabat yang dilantik  pada dua OPD yang baru dibentuk juga  diminta melakukan pembatasan tugas dan pembagian staf dari dinas induk.

         

Bupati Bima juga secara khusus memberikan arahan kepada empat orang camat dan enam orang Sekretaris yang dilantik. keempat camat tersebut Fadillah, SS. (Camat Tambora), Tajudin Noor, S.Sos. (Camat Madapangga), Drs. M. Sidik (Camat Lambu) dan Hafid, S.Sos. (Camat Lambitu) dan enam orang Sekretaris Camat (Sekcam).

 

"Para camat adalah sosok pejabat yang perlu mendapatkan apresiasi karena menjadi pamong, orangtua ayah bagi seluruh masyarakat di wilayahnya.  Ada banyak tantangan yang dihadapi tetapi dengan membangun komunikasi dan silaturahmi dengan seluruh elemen di kecamatan serta bekerja dengan ikhlas agar menjadi ladang pahala dan amal. Demikian pula bagi para Sekcam agar semaksimal mungkin membantu Camat karena ada banyak masalah yang membutuhkan  peran Sekcam memfasilitasi penyelesaian dinamika dan masalah yang dihadapi di masing-masing wilayah". Imbuh Bupati

         

Pelantikan para camat ditandai dengan penyamatan pangkat dan jabatan oleh Bupati Bima yang dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

0 komentar:

Posting Komentar