Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Kamis, 26 April 2018

Pameran Pendidikan Kabupaten Bima Mulai Digelar Hari Ini


KIM WAWO,- Bupati  Bima Hj. Indah damayanti putri membuka Semarak Pameran Pendidikan yang berlangsung di kantor Bupati Bima, Kamis (26/4), dan kegiatan yang digelar oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ini dinilainya sebagai suatu hal yang kreatif dan inovatif karena untuk kemajuan dibutuhkan kreatifitas dan inovasi.

Semarak Pameran Pendidikan Kabupaten Bima yang berlangsung selama lima hari dari 26-30 april 2018, menampilkan berbagai karya anak-didik yang selama ini belum diketahui orang banyak, serta hasil kreatifitas dan inovasi lainnya.

Kreatif dan inovatif khusus di dunia pendidikan, ternyata memang Kabupaten Bima mempunyai karya-karya yang luar biasa yang dilakukan oleh anak didik kita yang barang kali tidak semua orang tahu, makanya kita pamerkan dan acara ini, ujar Bupati pada sambutan pembukaan.

Tujuan semarak pameran pendidikan  yakni untuk memberikan apresiasi kepada insan pendidikan dan kebudayaan atas karya dedikasi dan inovasi di bidang pendidikan dan kebudayaan yang dikemas dalam sebuah pameran. Dan untuk memperoleh evaluasi dan umpan balik dari berbagai pihak atas penyelenggaraan pembangunan pendidikan dan kebudayaan guna perbaikan di masa mendatang.

Adapun kegiatan pameran pendidikan Kabupaten Bima 2018 yakni penampilan stand pameran karya dan prestasi pendidikan dan kebudayaan. Penampilan pentas seni dan budaya dan Aneka lomba. (glnk/KIM WAWO)

0 komentar:

Posting Komentar