KM LENGGE,- Pelaksanaan Ujian Nasional tingkat Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtadiiyah (MI) tingkat kecamatan Wawo berlangsung aman,tertib dan lancar, Senin (15/5) di SD yang tersebar di kecamatan Wawo.
Pelaksaanaan UN SD/MI tingkat kecamatan Wawo, berlangsung
selama 3 hari. Pada hari pertama Senin (15/5) dan kedua Selasa (16/5) dan hari
ke tiga Rabu (17/5) berjalan lancar dan aman. Ujian Nasional akan di ujikan 3
mata pelajaran, Pada hari pertama akan diujikan mata pelajaran Bahasa
Indonesia, hari kedua Matematika dan hari ketiga IPA.
Kepala Unit Pelaksana
(KUPT) Dinas Dinas Pendidikan, Kebudayaan,pendidikan, Pemuda dan Olah Raga
(Dikbudpora) Kecamatan Wawo, Rusdin,S.Pd.SD mengatakan tahapan pelaksanaan UN
SD/MI tingkat kecamatan Wawo dari hari pertama tidak ditemui kendala dan
masalah di lapangan.
"Pada hari pertama UN di kecamatan Wawo berjalan
dengan baik dan tertib. Saya melihat Tidak ada permasalah di lapangan, baik
dari segi teknis maupun administasi," ujar Rusdin. (Efan)
0 komentar:
Posting Komentar