Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Senin, 31 Oktober 2016

Bonus Demografi, Bermakna Bagi Percepatan Pembanguan


KM LENGGE,- Upacara Peringatan hari Sumpah Pemuda Ke-88 Tingkat Kabupaten Bima yang  dirangkaikan Apel Gabungan lingkup Pemerinah kabupaten Bima ditanda pembacaan amanat tertulis Menteri Pemuda dan Olah Raga RI Imam Nahrawi oleh Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri selaku Pembina Upacara  yang berlangsung Jumat (28/10) di halaman kantor Bupati Bima.



Dihadapan para pejabat teras dan staf SKPD, pengurus DPRD KNPI dan Ormas Kepemudaan,  Hari ini adalah hari kebangkitan anak muda Indonesia. Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri mengatakan, “mulai Tahun 2020 sampai 2035, Indonesia akan menikmati suatu era yang langka yang disebut dengan Bonus Demografi. Dimana jumlah usia produktif Indonesia diproyeksikan berada pada grafik tertinggi dalam sejarah bangsa ini, yaitu mencapai 64% dari total jumlah penduduk Indonesia sebesar 297 juta jiwa.

Jumlah yang besar saja tidaklah cukup tanpa diimbangi dengan kualitas yang baik. Tugas kita semua untuk menjadikan Bonus Demografi  memiliki makna bagi percepatan pembangunan di Indonesia. Mari kita buktikan dalam sejarah Indonesia, untuk kesekian kalinya pemuda Indonesia menjadi motor utama penentu perubahan Indonesia.

Bonus demografi menjadi kesempatan kita satu-satunya untuk memastikan percepatan pembangunan ekonomi Indonesia menjadi negara maju sejajar dengan negara-negara besar lainnya. Di depan mata kita ada Masyarakat Ekonomi ASEAN dan Perdagangan bebas Asia dan dunia. Saatnya pemuda Indonesia membangun visi yang besar menatap dunia.

Bupati yang merilis sambutan Menpora memaparkan, “dengan kemajuan teknologi, pemuda-pemuda Indonesia dari Sabang sampai Merauke terus bergerak memberikan sumbangsih pemikiran dan gagasannya untuk kesejahteraan dan kebesaran Bangsa Indonesia, terutama di mata dunia.

“Rasanya tidak cukup jika harus menuliskan semua nama pemuda Indonesia yang hari ini mengharukan nama Indonesia di kancah internasional. Tokoh-tokoh pemuda tersebut hanyalah contoh untuk mengingat kembali pesan Bung Karno bahwa dengan pemuda yang hebat, kita benar-benar bisa menaklukkan dunia”. urainya.


Pada kesempatan tersebut, dilakukan pengubatan Sang merah putih oleh Pasukan Pengibar Bendera (PASKIB) Kabupaten Bima diiringi Paduan Suara siswa/siswi SMAN 1 Woha. (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar