Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Rabu, 15 Juli 2015

Bupati Serahkan Insentif Guru Ngaji dan Dai Desa


KM LENGGE,- Rangkaian Safari Ramadham Bupati Bima Minggu (12/7) memasuki Kecamatan ke-14 di Masjid  Al Mubarak Desa Raba-Wawo. Bupati Bima Drs. H. Syafrudin H.M. Nur, M.Pd, M.M didamping Ketua TP. PKK Kabupaten Bima Hj. Rustinah H. Syafrudin, Camat Wawo Drs. Syafrudin Daud dan para Pejabat Eselon II dan III menyarerahkan insentif Guru Mengaji dan Da'i Desa.



Sebanyak 49 orang guru ngaji mendapatkan insentif Rp, 22,5 Juta, sedangkan 18 orang Da'i Desa mendapatkan insentif Rp, 10,8 Juta, sehingga total insentif bidang keagamaan yang langsung diserahkan Bupati pada kesempatan Safari Ramadhan 1436 H di kecamatan Wawo  sebesar Rp.32,8 Juta.

Bupati Bima dalam arahannya dihadapan Jamaah Masjid Al-Mubarak Desa Raba mengajak umat Islam khususnya yang berdomisili di kecamatan Wawo untuk memenuhi kewajiban membayar zakat fitrah.

Zakat fitrah merupakan satu cara  untuk mensucikan pribadi setiap muslim. Bupati juga menjelaskan, "Sesuai perintah Undang-undang, zakat fitrah diserahkan ke Badan Amil agar pengelolaannya tepat sasaran dan  jamaah serta  masyarakat diingatkan untuk menunaikan kewajiban membayar zakat ini".

Bupati juga memberikan apresiasi yang tinggi atas partisipasi aktif masyarakat membangun daerah. "Saya  mengucapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat dan mengajak masyarakat Wawo untuk terus  berikhtiar membangun lingkungannya".

Menyinggung pesta demokrasi Pilkada yang akan dihelat Bulan Desember mendatang, Bupati H. Syafrudin memaparkan, "Kabupaten Bima merupakan salah satu dari 269 kabupaten/kota Se Indonesia yang akan melaksanakan pemilihan kepala daerah serentak tanggal 9 Desember mendatang, selaku Bupati yang tinggal 28 hari lagi akan berakhir masa tugas sebagai kepala daerah mohon maaf bila selama memimpin masih terdapat kekurangan". Kata Bupati.

Pada kesempatan tersebut, Ketua MUI Kabupaten Bima Drs. Abdurrahim Haris, MA dalam tausiahnya menyampaikan, "hidup ibarat mengumpulkan karung-karung berisi makanan. Karung berisi kurma terbaik akan menjadi bekal yang paling baik ketika hari akhir. Sebenarnya kita hadir di dunia ini membawa karung-karung, siapa mengisi karung terbaik maka akan mendapatkan hasilnya. Penceramah juga menyampaikan "Allah menciptakan kehidupan dan kematian untuk menguji siapa hambaNya yang mempunyai  amalan terbaik. Tentu saja amalan yang kita peroleh bukan untuk siapa-siapa tetapi untuk diri sendiri.

Artinya, kalau kita mengisi dengan hal-hal yang baik maka kita akan memakan yang baik dan sebaliknya bila  kita mengisi dengan sampah maka kita akan memakan sampah". Jelasnya. H. Abdurrahim menambahkan, ada dua perkara yang akan diadili di yaumil kiamat, Pertama hubungan manusia dengan Allah (hablumminallah), dan shalat akan menjadi penentunya. Kedua adalah hubungan dengan sesama manusia (hablumminannas). Dalam kaitannya dengan hubungan antar manusia, maka yang pertama diadili adalah darah.


Darah seorang muslim sangat terhormat di hadapan Allah SWT, dan apabila ada muslim lainnya yang melakukan pembunuhan atau dengan sengaja maka tempat baginya adalah neraka.  "Maka sangat disayangkan bila terjadi anarkisme antar kampung dimana antara sesama muslim saling membunuh. Mari jadikan konflik pelajaran, mari hidup saling mencintai, membangun daerah dengan saling damai dan saling mencintai". Himbau H. Abdurrahim. HP Bima (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar