Upacara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-381
Bima, berlangsung khidmad, dan dipimpin langsung oleh Bupati Bima Hj Indah
Damayanti Putri SE, Senin (5/7/2021) di lapangan kantor Bupati Bima, Godo Woha.
Mengusung tema ““Bersama Membangun Kabupaten Bima yang Ramah melalui Sumber
Daya Manusia Unggul, Sehat dan Inovatif”. Bupati Bima Hj Indah Damayanti Putri SE mengajak masyarakat untuk bersama membangun Kabupaten Bima yang ramah melalui sumber daya manusia
semangat mewujudkan kesejahteraan masyarakat dengan memanfaatkan Segala potensi
yang dimiliki Kabupaten Bima.
“Kita harus
membangun kabupaten Bima agar memiliki daya saing yang tinggi di tingkat
regional maupun nasional. Karena potensi
besar yang dimiliki Kabupaten Bima harus dimanfaatkan dan dikelola secara
optimal agar dapat berkontribusi mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” jelasnya
Dalam mewujudkan hal tersebut, harus disamakan
persepsi serta komitmen seluruh pemangku kepentingan di daerah ini karena
pemerintah tidak akan mampu mewujudkan hal tersebut Kalau tidak ada dukungan
dari semua pihak.
Dikatakannya, bahwa keberagaman yang ada baik
perbedaan pandangan , pemahaman dan pemikiran serta perbedaan warna, menjadi
berkah bagi kemaslahatan Dana Mbojo. Sebuah perbedaan apabila di kelola dengan
baik maka akan memunculkan kekuatan yang dahsyat terutama di dalam mendorong
kemajuan daerah.
Selain itu, pada sector pariwisata, pengembangan
potensi destinasi wisata yang diharapkan mampu menarik wisatawan domestik
maupun mancanegara harus dimanfaatkan agar perekonomian lokal dapat meningkat
dan sejahtera.
“Karena sector ini juga mampu menggerakan ekonomi
dan PAD daerah,” tandas Ummi Dinda.
Bupati juga menyampaikan ucapan terima kasih atas
dukungan yang diberikan oleh pemerintah pusat pemerintah provinsi maupun
Kabupaten dan Kota yang ada di NTB pada kejadian banjir yang dialami oleh
masyarakat Kabupaten Bima pada tanggal 2 April yang lalu, kami percaya setiap
ujian yang menimpa umatnya hanya kebersamaan dan kekuatan.
Menghadapi pandemic Covid, ia menyampaikan rasa bangga dan terima kasih
kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bima yang sampai dengan hari ini mampu
bertahan di zona kuning menuju ke zona hijau sebagai komitmen kita bersama di
dalam melawan Corona-19
Kepada masyarakat dimanapun berada kami
menyampaikan salam damai dan kebersamaan dalam memperingati hari membangun Bima
yang ke 381 tahun.
Usai pelaksanaan Upacara dilanjutkan penandatangan
MoU antar pemkab Bima dan PT PLN tentang penggunaan BMD berupa jaringan listrik
di desa Kawinda To.i Tambora dan pemberian penghargaan kepada tim kesehatan
Kabupaten Bima yang telah menangani Covid19.
Hadir pada upacara Hari Ulang Tahun Bima tersebut,
Gubernur NTB, Walikota Bima, Bupati Dompu ,Wakil Bupati Bima, Ketua DPRD Kabupatem
Bima , Ketua DPRD Kota Bima, Dandim 1608/Bima, Kapolres Bima Kota, Kapolres
Bima, Ketua Pengadilan Raba Bima, Ketua Kajari Bima dan Segenap Anggota DPRD
Kabupaten Bima, Sekda Bima, Para Asisten Pemkab Bima, Para Staf Ahli Pemkab
Bima Para Pimpinan OPD Lingkup Pemkab Bima, Para Camat se Kab Bima/Staf, Para
Kepala Desa se Kabupaten Bima, Tokoh agama serta tokoh masyarakat. (KIM WAWO).
0 komentar:
Posting Komentar