Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Senin, 14 Mei 2018

Sambut Ramadhan, Warga Maria Gelar Pawai Obor & Lampion


KIM WAWO,- Menjelang pelaksanaan puasa Ramadhan 1439 Hijriah, Warga desa Maria melakukan pawai lampion dan obor keliling kampung, sambil bersholawat. Pawai lampion dan obor digunakan untuk memperingati bulan puasa yang penuh dengan kemulian.

Pawai puluhan lampion dan obor yang dilakukan pelajar, pemuda, dan warga desa Maria tadi malam dimulai dari balai desa Maria kemudian menyusuri gang gang desa kemudian kembali ke tempat awal di balai desa Maria.

Sepanjang jalan yang dilalui, peserta pawai melantunkan sholawat kepada Nabi Muhammad SAW.  Karang taruna Pelopor Desa Maria sengaja melakukan pawai lampion dan obor untuk mengingatkan para generasi muda, untuk menghormati bulan suci Ramadhan, serta mengisi bulan suci Ramadhan dengan hal-hal yang baik. 

Mukhlis, Ketua Karang taruna Pelopor Desa Maria, menegaskan bahwa pawai obor merupakan kegiatan rutin di desa Maria, yang selau dilakukan setiap menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Obor dan lampion menandakan cahaya terang serta keindahan di tengah kegelapan.(galank/KIM WAWO

0 komentar:

Posting Komentar