KM LENGGE WAWO,- Hasil rapat pleno penghitungan suara
Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2014 oleh Panitia Pemilihan
Kecamatan (PPK) Wawo, pasangan H Prabowo Subianto dan HM Hatta Rajasa unggul
dengan 6,696 suara dengan porsentase 70 persen suara, sedangkan pasangan nomor
urut dua, Ir H Jokowi Widodo dan Drs HM Jusuf Kalla memeroleh 2,243 suara atau
sekitar 30 persen.
Dengan Suara sah sebanyak 8,937 dan suara batal sebanyak 61 suara dengan
jumlah pemilih yang memberikan hak suara sebanyak 8,998 pemilih dari 12,982
Pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).
Salahsatu anggota PPK Wawo, Drs Andiman, memaparkan,Rapat pleno
rekapitulasi penghitungan suara Pilpres tersebutdi jaga ketat oleh aparat
keamanan dari Polsek Wawo dan Koramil Wawo. Acara yang berlangsung dari pagi
ini berjalan aman, tertib dan tanpa halangan. Seluruh anggota PPK hadir sebagai
pelaksana rapat pleno tingkat Kecamatan.
“Saat dimulai rapat pleno, pembukaan peti suara dari 9 Desa dipantau dan
disaksikan oleh aparat keamanan, Ketua Panwas Kecamatan Wawo, Firman, SH, saksi
pasangan calon Prabowo-Hatta, Tamrin, S.Pd dan saksi pasangan Jokowi-JK, Mahmud,
ketua PPS se kecamatan Wawo dan masyarakat sekitar”, ujar Andiman.
Berikut hasil data rapat pleno dari 9 Desa yang ada di kecamatan Wawo,
pasangan Prabowo-Hatta di Desa Ntori meraih (878) suara, Jokowi-JK (252) suara.
Desa Maria Utara (921) suara berbanding (293) suara, Desa Kambilo (838) suara
berbanding (211) suara. Desa Kombo (627) suara lawan (353), Desa Maria (1,078)
suara berbanding (348) suara, Pesa (825) suara berbanding (131) suara, Desa
Raba (765) berbanding (430) suara, Desa Tarlawi (477) berbanding (139) suara
dan Desa Riamau (285) berbanding (86) suara.
Hasil rapat pleno penghitungan suara Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden
(Pilpres) 2014 oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Wawo ini kemudian
dituangkan dalam berita acara penghitungan
suara dan sertifikat hasil dalam format DA PPWP yang ditandatangani oleh Saksi,
anggota PPK dan Panwascam. (Efan)
0 komentar:
Posting Komentar