KM LENGGE WAWO,- Bagi anda yang ingin mendaftar CPNS Online sejak Minggu
malam (24/8) sudah bisa dilakukan lewat websain https://panselnas.menpan.go.id
. Pengumuman Pendaftaran CPNS Online sudah diinformasikan lewat berbagai media
cetak maupun elektronik sejak hari Rabu (20/8), namun 4 hari yang lalu tidak
bisa diakses. Ini akibat belum sempurnanya program dan akibat overload jaringan
akibat banyak yang masuk ke websait menpan.
Namun sebelum mendaftar anda harus memahami terlebih dahulu bahwa Calon
peserta hanya dapat mendaftar 1 (satu) kali di portal Panselnas (hanya
mempunyai 1 kali kesempatan mengikuti test di salah satu instansi).
Calon peserta dapat memilih 3 (tiga) formasi jabatan, yang kualifikasi pendidikannya sama pada instansi yang telah diputuskan/dipilih oleh calon peserta.
Calon peserta dapat memilih 3 (tiga) formasi jabatan, yang kualifikasi pendidikannya sama pada instansi yang telah diputuskan/dipilih oleh calon peserta.
Calon peserta Tes CPNS 2014 diharapkan mencermati setiap keterangan ,
instruksi, pemberitahuan, peringatan yang muncul di halaman-halaman pendaftaran
Panselnas. (Efan)
0 komentar:
Posting Komentar