Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Kamis, 07 Mei 2015

Hari Terakhir UN, Polsek Wawo Beri Pengarahan Siswa


KM. LENGGE WAWO,- Setelah selama empat hari memantau jalannya Ujian Nasional tingkat SMP/MTs di sekolah sekolah menengah pertama se kecamatan Wawo, jajaran Polsek Wawo pada hari terakhir Ujian Nasional tingkat SMP kamis(07/05) mengadakan pengarahan pembinaan ke beberapa sekolah.

Diantaranya memberikan pengarahan terhadap 30 orang siswa/siswi pelajar MTs Raba Wawo yang baru saja menyelesaikan ujian. Hal tersebut untuk mengingatkan kepada para siswa yang baru saja menyelesaikan Ujian Nasional untuk tetap menjaga kamtibmas dan mencegah euphoria yang berlebihan, selain mengganggu ketertiban juga merugikan siswa yang bersangkutan.
 
Hal ini wujud kepedulian dan tanggung jawab terhadap dunia pendidikan dalam pembentukan karakter terhadap siswa/siswi, ungkap KANIT BINMAS Polsek Wawo Aiptu Budi Rohadi, SH kepada KM. LENGGE WAWO di lokasi pengarahan.

‘’Tujuannya, untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya konflik dan kenakalan remaja yang dapat mempengaruhi kelancaran proses belajar mengajar di sekolah’’, ujar Aiptu Budi Rohadi, SH. (GALANK)

0 komentar:

Posting Komentar