Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Selasa, 12 April 2016

Pramuka Beri Bantuan Beasiswa


KM LENGGE,- Pasal 31 UU No 20/2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas)  menegaskan bahwa setiap warga negara yang berusia 6 tahun dapat mengikuti program wajib belajar. Dan,  pemerintah  menjamin terselenggaranya wajib belajar minimal pada jenjang pendidikan dasar tanpa memungut biaya.




Wulan (8thn)  siswi SD Inpres Bajo Pulo yang sudah tidak bersekolah sejak 4 bulan lalu akhirnya mendapatkan bantuan dari Kak Rosiady Sayuti Ketua Kwarda NTB dan simpatisan Komunitas Pramuka Peduli Kak Asrarudin berupa perlengkapan sekolah dan beasiswa selama 1 tahun



Bantuan yang diberikan melalui Komunitas Pramuka Peduli diserahkan secara langsung Kak Arief Rachman Koordinator Komunitas Pramuka Peduli yang diterima secara langsung Orang Tua Wulan Ibu Dahlia didampingi Satgas Komunitas Pramuka Peduli Sape Kak Aidin, S.Pd dan Kak Ika dari petugas  PNPM Sabtu, 9 April 2016



Bantuan yang diterima adik Wulan berupa 1 setel  seragam Pramuka lengkap, 1 setel seragam merah putih, jilbab untuk pramuka dan merah putih, tas sekolah, peralatan tulis menulis buku dan pensil dan sepatu.



Wulan juga, mendapatkan beasiswa yang akan diberikan perbulan oleh Satgas Komunitas Pramuka Peduli sekaligus akan memantau perkembangan adik Wulan bersekolah



Kak Rosiady berharap lewat smsnya berharap,  semoga bantuan yang diberikan dalam bentuk paket pelatan sekolah ini bisa sedikit meringankan biaya orang tua Wulan untuk pembelian peralatan sekolah," kata Kak Ros



Sementara itu, Kak Asrarudin melalui Kak Arief mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan yang dilakukan Komunitas Pramuka Peduli



"Beasiswa yang diberikan oleh kami melalui Komunitas Pramuka Peduli hanya supporting, kami berharap sekolah tempat Wulan belajar juga memperhatikan kebutuhan Wulan. Jangan sampai terulang lagi kejadian siswa sampai empat bulan gak masuk sekolah," pinta Asrarudin kepada Kak Arief



Lanjut Asrarudin, gunakanlah secara bijak bantuan dana operasional sekolah (Dana BOS) untuk membantu siswa miskin.



"Iya, meski tidak bisa mengatasi seluruhnya, mininal bisa memperhatikan siswa secara spesifik yang benar - benar membutuhkan".



Secara khusus Kak Arief Rachman mengucapkan terima kasih kepada Kak Rosiyadi dan Kak Asrarudin yang telah memberikan perhatian khusus kepada Wulan melalui Komunitas Pramuka Peduli. Sumber : Arif (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar