Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Sabtu, 19 November 2016

Pramuka Peduli Sesama Gelar Donor Darah




KM LENGGE,- Komunitas Pramuka Peduli Bima menggelar aksi donor darah. Aksi donor darah ini dalam rangka memperingati Kegiatan Bakti Sosial dalam Rangka Peringatan HUT DWP XVII Tk. Kab. Bima thn 2016, Rabu (16/11) di Gedung PKK. 

Koordinator Komunitas Pramuka Peduli Arief Rachman mengatakan aksi donor darah diikuti anggota Pramuka dewasa / pembina, Pramuka Penegak, anggota Satpol PP, PNS dan sejumlah masyarakat umum. "Aksi Pramuka Peduli Donor Darah ini baru pertama kali," katanya

Dia menambahkan, meski tidak mencapai target yang ditentukan dari 15 kantong darah dari Komunitas Pramuka Peduli, aksi donor kali ini diharapkan dapat membantu pemenuhan kebutuhan darah masyarakat yang membutuhkan. "Alhamdulillah aksi berjalan sukses. Kami atas nama Komunitas Pramuka Peduli menyampaikan terimakasih kepada panitia HUT DWP XVII Tk. Kab. Bima thn 2016 yang telah mengundang kami Komunitas Pramuka Peduli " imbuhnya

Arief juga menghrapkan kedepannya kegiatan donor lebih banyak diikuti oleh para pembina, apalagi menurut Arief donor darah sangat positif dan besar manfaatnya bagi masyarakat, sehingga kegiatan kepedulian ini menjadi agenda rutin Komunitas Pramuka Peduli. "Aksi ini akan dijadikan agenda rutin dari Komunitas Pramuka Peduli," janji Arief

Sementara itu Ashadi Sekretaris PMI Kabupaten Bima menyambut baik aksi donor darah yang diikuti adik-adik dari Komunitas Pramuka Peduli "Saya menyambut baik dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada Komunitas Pramuka Peduli mengikuti aksi donor ini. Mudah - mudahan kegiatan semacam ini, bisa menjadi agenda rutin pramuka," tuturnya. Arif Rachman (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar