Kampung Media Lengge Wawo, Sekretariat: Jalan Lintas Bima - Sape Km.17 Kompleks Lapangan Umum Desa Maria Utara Kecamatan Wawo Kabupaten Bima, Telepon: 0374-7000447. Bagi yang ingin mengirim Tulisan Berita atau Artikel hubungi Nomor HP: 081803884629/085338436666

Selasa, 28 Juni 2016

Muhammad Resmi Menjabat Pimpinan DPRD


KM LENGGE,- Sidang Paripurna Istimewa  dengan agenda Pengambilan Sumpah/Janji Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima H. Muhammad H. Ibrahim SE,  di ruang sidang utama DPRD setempat menandai secara resmi naiknya politisi partai Golkar ini ke kursi Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima menggantikan Hj. Indah Dhamayanti Putri yang terpilih sebagai Bupati Bima.

Pengangkatan Muhammad berdasarkan Surat Keputusan Gubernur NTB nomor : 171-686 tahun 2016 tanggal 25 Mei 2016 tentang Pengesahan Pengangkatan Sumpah/Janji Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima Masa Jabatan 2014 - 2019.
Pada sidang paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Kabupaten Bima Murni Suciyati tersebut dihadiri Wakil Bupati di Drs. Dahlan Noer, para unsur pimpinan DPRD dan segenap anggota DPRD, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) dan pimpinan SKPD lingkup pemerintah Kabupaten Bima.

Wabup Dahlan dalam sambutannya mengatakan, "untuk melaksanakan kedaulatan rakyat yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan / perwakilan di negara kesatuan Republik Indonesia, salah satunya adalah melalui lembaga perwakilan rakyat (DPR/DPRD).

Untuk itu, lembaga DPRD diharapkan mampu mengejawantahkan nilai – nilai demokrasi serta dapat menyerap dan memperjuangkan aspirasi rakyat sesuai tuntutan perkembangan kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dahlan menambahkan, "dalam konteks penguatan lembaga DPRD, kita berharap agar pemerintah daerah Kabupaten Bima dan DPRD dapat berjalan serasi dan tidak mendominasi satu sama lain dan secara kelembagaan dilaksanakan melalui keseimbangan dalam mengelola dinamika politik namun tetap menjaga stabilitas pemerintahan daerah sehingga dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi kesejahteraan dou labo dana mbojo.

"Kinerja Dewan sekarang ini semakin tajam dan dan efektif, tentunya hal ini akan mendorong laju perputaran pembangunan di daerah kita menjadi lebih baik lagi. Jajaran eksekutif, mengharapkan semua pimpinan dan anggota Dewan dapat menjalankan tugasnya dengan baik, yang bersinergi dengan eksekutif, sehingga apa yang kita cita-citakan untuk kemakmuran sebesar-besarnya bagi rakyat bisa kita wujudkan.


Mengakhiri sambutannya, Wabup Dahla  atas   nama   pemerintah  kabupaten Bima  menyampaikan  selamat  kepada  Saudara H. Muhammad H. Ibrahim, SE  yang hari ini resmi sebagai Pimpinan / Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima. HP Bima (Efan)

0 komentar:

Posting Komentar