KM LENGGE,- SMP Negeri 1 Wawo menggelar pemilihan ketua OSIS masa bakti 2017-2018 dengan sistem seperti pemilihan umum (PEMILU), Tujuannya, untuk memberikan pendidikan demokrasi bagi para siswa.
Kegiatan ini didukung oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima. Bahkan, sejumlah properti KPU dipinjamkan pada proses pemilu ketua OSIS yang berlangsung di halaman SMPN 1 Wawo tersebut.
Ambang leo,S.Pd (27), salah satu guru di SMPN 1 Wawo mengatakan, pemilihan umum ketua OSIS secara langsung juga dimaksudkan untuk memberikan sosialisasi kepada lebih dari 400 siswa yang merupakan pemilih tetap.
'Pemilihan ketua OSIS yang dibantu langsung oleh KPU Kabupaten Bima ini adalah yang pertama kali dilaksanakan di SMPN 1 Wawo, hal ini membuat siswa mengetahui tahapan pemilu yang sebenarnya terjadi dilapangan',jelas Ambang.
Dalam pemilihan ketua OSIS SMPN 1 Wawo itu sendiri dimenangkan oleh paslon no. 1 (Fikrurrahman & Warlia Mursida),Paslon ini unggul 72,03% atas paslon no. 2 (Dea Annisah & Nur Ayu) dan paslon no. 3 (Indah Komalasari & A. Fisma Fadilah) yang masing-masing memperoleh 10,45% dan 17,51% suara.
Dalam pelaksaan pemilihan ketua OSIS ini, KPU juga menerapkan tahapan yang sama dengan pemilu, mulai dari seleksi calon ketua, kampanye, debat kandidat, hingga pelaksanaan pemilihan secara langsung. Prosesi pemilihan diawali dengan pemaparan visi misi masing-masing pasangan calon yang dilanjutkan dengan debat terbuka di hadapan seluruh siswa dan dewan guru. Turut hadir Pak Ilham, Staf KPU Kab. Bima setelah beberapa hari sebelumnya menyempatkan diri untuk hadir di SMPN 1 Wawo untuk memberikan Bimbingan teknis pelaksanaan Pemilihan Ketua dan wakil ketua OSIS periode 2017-2018. (galank)
0 komentar:
Posting Komentar