KM. LENGGE WAWO,- Wawo semakin hari semakin menarik untuk di
explore !!
Terngiang sebuah tagline yang
beberapa bulan belakangan tersohor #TamboraMenyapaDunia, penjuru penjuru tempat
ketinggian di Nusa tenggara barat mulai tersohor di berbagai penjuru dunia.
Nusa tenggara barat menyimpat
harta tak ternilai bagi penikmat ketinggian, Lombok memiliki Puncak rinjani,
yang sudah tersohor di dunia begitupun juga dengan sumbawa dan Bima. Lebih
khusus di Bima, puncak tambora,yang beberapa minggu lalu genap 200 tahun
meletus, Pundu nence yang berlokasi di Kota dan Kabupaten Bima juga memberikan
sensasi ketingian yang tidak kalah menariknya dan beberapa lokasi lainnya.
Kecamatan Wawo ternyata juga
memiliki sebuah tempat yang cukup menarik untuk penikmat ketinggian,Rida Paju, sebuah nama yang nota bene
masih baru di telinga kita. Terletak di desa Raba kecamatan Wawo, setengah jam perjalanan dari kota bima dan berbatasan
langsung dengan kecamatan Sape, sebuah tempat yang memberikan sensasi ‘puncak’
bagi para trackers dan penikmat ketinggian.
Betul apa kata Andrea Hirata di
salah satu novelnya yang mengajarkan tentang mozaik kehidupan, “carilah
kenikmatan mulai dari yang mudah kita raih’. Rida Paju memberikan sensasi yang
tidak kalah nikmatnya dengan tempat tempat yang tersohor lainnya. Untuk
mencapai tempat ini kita tidak membutuhkan waktu yang tidak begitu lama, dari
desa raba kira kira lama perjalanan sekitar 4 jam, melewati perkampungan warga
dan rute pegunungan yang tidak begitu sulit.
Minggu lalu kru KM. LENGGE
bersama SISPALA SMAN 1 Wawo melakukan perjalanan ke lokasi rida paju, star
bersama di desa raba sekitar pukul 08.20 wita dan sampai dilokasi sekitar pukul
11.10 wita. Sebelum mencapai puncak perjalanan, kira kira setengah perjalanan
dari desa raba kami disuguhkan dengan pemandangan indah khas kecamatan Wawo,
melewati sebuah sungai musim hujan dan biasanya digunakan oleh para pendaki
lokal untuk beristirahat sejenak menikmati sejuknya udara pegunungan.
Rida Paju layak mendapat
rekomendasi untuk para penikmat ketinggian, walaupun tidak begitu menantang dan
ketinggiannya tidak seberapa setidaknya bisa digunakan untuk mengurangi rasa
kangen akan ketinggian karena rida paju bisa memberikan sensasi ketinggian yang
tidak begitu jauh berbeda, wajib menjadi destinasi utama sebelum bertualang di
puncak yang sebenarnya. (GALANK)
like (y)
BalasHapus