KM LENGGE,- Hari pertama masuk sekolah tahun ajaran baru 2019 – 2020 disambut dengan suka cita tak hanya oleh para siswa namun orang tua yang turut mengantarkan putra-putrinya di hari pertama sekolah. Karena moment ini adalah moment baru bagi para siswa baru dan orang tuanya masing.
Pagi ini, Senin (15/07/2019) Semua sekolah mulai Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA) mulai kembali masuk sekolah setelah libur semester berakhir.
Seperti di SMPN 3 Wawo yang beralamat di Desa Tarlawi sejak pagi sudah mempersiapkan diri menyambut para siswa. Semua guru hadir lebih awal untuk mengikuti upacara hari pertama.
Kepala SMPN 3 Wawo, Syafrudin,S.Pd dalam sambutannya mengatakan, hari ini adalah hari yang sangat istimewa karena upacara bendera diikuti oleh semua guru beserta siswa baru, kepala sekolah juga mengucapkan selamat datang untuk siswa baru SMPN 3 Wawo.
"selamat memulai tahun ajaran baru, selamat memulai perjalanan belajar bersama, selamat menjadikan sekolah ini sebagai tempat yang indah dan menyenangkan bagi semua proses belajar mengajar, ini merupakan hari bersejarah karena inilah pertama kalian semua memasuki bangku sekolah untuk tahun ajaran 2019/2020 disekolah berbeda" sambut Kepala SMPN 3 Wawo dalam pidatonya.
Berdasarkan pantauan KM, sekolah sekolah di kecamatan Wawo rata - rata melaksanakan upacara bendera dihari pertama ini, bahkan di beberapa sekolah yang menjadi pelaksana upacara adalah siswa baru di sekolah tersebut. (Jn)
0 komentar:
Posting Komentar